Dibalik Cara Menyimpan Kain Songket

Assamualaikum, Wr. Wb!
Bismillah, Hai Songket Lovers!
Luangkan waktu kamu untuk rehat sejenak dan tambah wawasan kamu dengan artikel dari Kami!
Kali ini Kami membeberkan informasi buat Kamu dan mungkin kamu dan orang banyak tidak ketahui perihal kain Songket favorit kamu!
Beberapa info sudah kami rangkum artikel kali ini yakni tentang info yang terkait dengan cara tepat dan baik buat menyimpan kain Songket kamu dan kamu bisa tau kamu sudah right on track atau tidak
Pertama, Tempat Penyimpanan Songket
Kain Songket memiliki benang metal/logam mulia yang tentunya perlu diperhatikan, ketika kain Songket akan disimpan. Biasanya Songket disimpan didalam tabung/kotak khusus yang terbuat dari kardus dilapis plastik dipermukaannya, yang didalamnya ada kain pelapis atau kertas yang tidak mengandung zat-zat, yang bisa mempengaruhi kondisi dari logam karena rentan. Penyimpanan dalam tabung khusus ini pun bertujuan untuk menjaga serat jahitan kain Songket. Letakkan tabung dipermukaan alas yang datar.
Kedua, Penyimpanan Jangka Panjang
Tahukah Kamu untuk Songket yang jarang dipakai adalah Songket yang awet sehingga Songket akan disimpan dalam waktu lama. Semakin tua dan rumit Songket semakin mahal harganya atau menjadi investasi. Namun lakukan pengecekan kelembaban kain setidaknya setiap 3 minggu sekali dan keluarkan kain dari tempat penyimpanan, dibentangkan kemudian di angin-angin/kibas-kibaskan minimal 1 bulan sekali (max 6 bulan sekali), lalu jemur kain hingga tidak lembab lagi dan jangan terkena matahari langsung namun gunakan cahaya redup.
Ketiga, Hal Yang tidak Disarankan
Terdapat beberapa hal yang dilakukan sebagian orang dalam proses penyimpanan Songket, tetapi tidak disarankan atau bahkan tidak perlu dilakukan antara lain; membungkus Songket dengan plastik masih dilakukan sebagian orang, padahal bisa membuat kain menjadi lembab sehingga jadi biang jamur dan bintik-bintik hitam. Menaruh pewangi buatan seperti kapur barus awam kita jumpai pada lemari pakaian namun, untuk Songket tidak disarankan karena bisa menimbulkan bau apek, gunakan pewangi alami seperti merica dan cengkih.
Songket Lovers! Terima kasih banyak udah ngeluangin waktu kamu buat membaca beberapa info, tentang dibalik cara menyimpan Songket yang sudah kami rangkum ini.
Apabila di rasa bermanfaat tolong bagikan artikel ini kepada yang lainnya ya!
Wassalamualaikum, Wr. Wb.